Notification

×

Iklan Di tengah

Iklan di tengah

Maksimalkan Penanganan Stunting, Dinas P2KB Sulteng Gelar Rakor Bersama TPPS

Juli 31, 2024 | Rabu, Juli 31, 2024 WIB | 0 Views Last Updated 2024-08-01T04:17:10Z

Sulawesi Tengah -Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP2KB) Provinsi Sulawesi Tengah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor)  bersama Tim Percepatan Penuruan Stunting (TPPS) Provinsi Sulteng. Bertempat, di Aula Kantor DP2KB Provinsi Sulawesi Tengah. Selasa, (30/7/2024).


Pertemuan ini dilaksanakan dalam rangka memaksimalkan digitalisasi administrasi pemerintah terkait penanganan Stunting di Provinsi Sulawesi Tengah.


Dalam rapat ini diperoleh beberapa kesepakatan untuk penanganan stunting yang lebih masif, yaitu pembuatan dashboard data stunting dengan mengembangkan portal satu data, dimana data dasar yang digunakan adalah data yang dimiliki oleh Diskominfo Prov. Sulteng berupa data kependudukan dan data stunting dari OPD terkait.

 

Dengan adanya digitalisasi administrasi pemerintahan dalam penanganan stunting, diharapkan program-program penanggulangan stunting dapat berjalan dengan lebih efisien dan efektif, sehingga membantu mengurangi prevalensi stunting dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat.


Turut hadir ; Sekdis P2KB Prov. Sulteng bersama Staf Ahli, Perwakilan BKKBN Prov Sulteng, Bappeda Prov Sulteng, Cikasda Prov Sulteng, Diskominfosantik Prov Sulteng, Dinkes Prov Sulteng, Dinsos Prov Sulteng, BPS Prov Sulteng, BRIDA Prov Sulteng, TP PKK Prov Sulteng, Biro Organisasi Prov Sulteng, Biro Kesra Prov Sulteng dan LPPM Universitas Tadulako

Sumber : Dinas P2KB Provinsi Sulteng/PPID Pelaksana

×
Berita Terbaru Update
close
Banner iklan disini